Saturday Swing With Mocca


    Yeaay, finally I can see Mocca’s concert again last saturday !! mungkin ini adalah hal yang sangat langkah, mengingat band ini lebih banyak vacum untuk saat ini. Konser bertajuk Saturday Swing yang bertempat di Colors Pub and Resto Surabaya. Hmm, suatu tempat yang ga’ lumrah sebenernya untuk melihat konser band indie, karena kesannya esklusif. Tapi it’s okay, mengingat tiket yang saya beli lumayan murah (cukup 35 ribu saudara-saudara).
   Saya dan pacar (ciyeeh) sampai di venue pukul 18.00 kurang dikit, lebih awal sebenarnya karena menurut kabar burung yang ditangkap open gate memang jam segitu. Maklumlah, kita hidup di Indonesia yang menjunjung tinggi budaya Rubber Duck (uupss). Sambil menunggu open gate dan tiket (ceritanya kami berdua nitip beli dari temen-temen SF Malang) kami berdua sempetin dulu utuk foto-foto di depan baliho segede gaban yang ada fotonya Mocca. Semakin malam merayap tampak penonton dan penikmat music Mocca seantero Surabaya dan sekitarnya berdatangan. Dan setelah temen-temen SF datang dan tiket didapat akhirnya kami berdua masuk. Mocca here we come !
    Colors Café, mungkin tidak banyak yang berubah dari terakhir kalinya saya kesini. Bangunan colonial Belanda dan suasana café yang emang cozy dan sedikit remang tentunya. Masuk kami dilema dengan menu yang ditawarkan, sebotol kecil soft drink kita harus mengeluarkan extra cash sebesar 25 Ribu (mahal, padahal embel-embelnya special price). Lumayan lama kami menunggu mocca naik gigs, penonton mulai berjubel dan suasana semakin menghangat. Tapi tepat pukul 19.30 WIC (Waktu Indonesia Colors) akhirnya Mocca keluar juga. Sempat speaking sebentar, merka langsung menghajar kita (para penonton yang sudah bersabar menunggu saat ini) dengan lagu-lagu hits mereka seperti I love you anyway, Butterfly in my tummy, I would never, I remember, Friends dan lain-lain. Sekitar 15 lagu mereka bawakan dengan lagu terakhir it’s over now menutup malam minggu swing. Eits, but that’s not realy over. Ternyata mereka balik lagi. Ada dua extra songs yang Mocca berikan untuk kita para SF yang hadir malam itu, Secret admirer dan Swing it Bob benar-benar menutup konser malam itu.
   Puas, senang, terharu, capek dan tongpes (kantong kempes) adalah kata-kata yang mewakili konser Mocca kemarin. Puas dan senang karena akhirnya dapat melihat meraka manggung lagi. Terharu karena mereka bakal vakum lagi, entah untuk berapa lama lagi. Capek dan tongpes adalah efek lain (hahaha). But that’s beautiful Saturday night ever, melihat mocca yang langkah dan ditemani pacar yang memang sudah tidak banyak malam minggu yang kita lewati bareng. Thanks God.

No comments:

Post a Comment